JATENGPEDIA

RAGAM

Resep Puding Alpukat Coklat yang Harus Dicoba Minggu Ini

Resep Puding Alpukat Coklat yang Harus Dicoba Minggu Ini

Siapa yang tidak suka buah yang satu ini. Avocado atau alpukat adalah buah menawarkan begitu banyak manfaat kesehatan bagi tubuh.

Seperti disebutkan dalam artikel sebelumnya, buah alpukat setidaknya menawarkan 11 manfaat kesehatan, seperti:

1. Kaya akan lemak sehat
2. Membantu menurunkan berat badan
3. Mengontrol tekanan darah
4. Meningkatkan kesehatan kardiovaskuler
5. Membantu penyerapan nutrien
6. Mengurangi resiko diabetes
7. Pengurang rasa sakit
8. Mengurangi inflasmasi
9. Baik dikonsumsi ibu hamil
10. Perlindungan terhadap resiko kanker, dan
11. Memperkuat tulang

Jika kebanyakan dari Anda mungkin sudah bosan dengan yang namanya jus alpukat lantaran sudah terlalu biasa, Anda mungkin ingin mencoba resep puding alpukat coklat dari laman Healthy Holistic Living yang menggugah selera ini.

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

3 buah alpukat matang berukuran besar dengan daging lembut
1/4 cacao powder
3-6 sendok makan santan
1 sendok teh ektrak vanila
2 sendok teh minyak kelapa
2 sendok makan madu segar

Cara membuat:

Masukan alpukat, cacao powder, minyak kelapa, vanila, santan dan madu dalam blender. Blend kurang lebih 1 menit untuk mendapatkan tekstur halus dan pindahkan adonan ke dalam wadah yang Anda suka. Setelah itu, simpan dalam freezer selama 30 menit sebelum dihidangkan. Selamat mencoba.(ruf/fajar)

BERITA POPULER

To Top